Notification

×

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ketua DPRD Medan Terima Audensi Pro Gib Kota Medan

Rabu, 23 April 2025 | 13.17 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-23T06:17:07Z


Medan, MarmataNews.id - Ketua DPRD Kota Medan, Drs. Wong Chun Sen Tarigan, M.Pd.B menerima kunjungan Pengurus Organisasi Masyarakat bernama Pro Garda Indonesia Bersatu (Pro Grib) Kota Medan diruangannya, Rabu (23/4). 


Kunjungan pengurus Pro Gib ini di komandoi oleh Mahmud Effendi sebagai Ketua, Lambot Sagala selaku Sekretaris, Elvin Saragih selaku Bendahara, Bambang ketua OKK dan Dedi Syahputra selaku Kabid Pemberdayaan. 

Pada ramah tamah yang dilakukan, Ketua Pro Gib Kota Medan, Mahmud Effendy mengatakan tujuan kedatangan mereka menemui Ketua DPRD Kota Medan, Wong Chun Sen Tarigan ingin bertemu dan dapat saling mengenal  antara pengurus Pro Gib dan Ketua  DPRD Medan. Pengurus Pro Gib ingin keberadaan nya di Kota Medan mendapat dukungan dari pimpinan DPRD Kota Medan. 

Selain itu, Mahmud Effendy juga berharap kehadiran Pro Gib dapat bekerjasama dengan DPRD Medan dan Pemko Medan dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat di Kota Medan baik pada sektor pendidikan, kesehatan, dan UMKM.(is)
×
Berita Terbaru Update